Cara setting warna pada printer epson R230

Berikut adalah bagian yang wajib kita lakukan sebagai bagian dari cara mengatur printer ini. Yaitu mesin printer epson stylus photo R230x dengan 6 tinta warna yang saya anggap sebagai printer yang amat sangat bagus dan paling cocok untuk mencetak image atau foto digital hasil pemotretan kita. Hasil cetakannya tajam dan cemerlang. Namun untuk memperoleh hasil cetak dengan warna yang cemerlang dan tajam tersebut saya perlu melakukan pengaturan warna pada printer ini sehingga print out yang keluar dari mesin cetak epson ini mempunyai kualitas warna yang optimal atau lebih tepatnya maksimal.

Cara setting printer epson R230x punya saya ini yang saya maksud  adalah setting warna yang saya lakukan ketika awal pertama kali menggunakan mesin printer ini. Tujuan utama dari pengaturan warna printer ini adalah menyamakan warna hasil cetak photo yang keluar dari mesin cetak dengan warna yang terlihat di monitor komputer atau Laptop kita. Cara mensetting warna pada printer ini dapat kita sebut juga sebagai  cara kalibrasi monitor dan printer. Sebenarnya yang perlu kita setting tidak hanya masalah warna saja tetapi yang tidak kalah penting adalah gelap terang dari foto atau brightness dan Contrast yang akan kita cetak. Bagaimana cara mengatur warna printer epson R230 milik saya ?

Inilah jawabannya :
Cara setting warna pada printer ini kita dapat lakukan dengan beberapa cara. Salah satu diantaranya adalah melalui Control Panel di komputer. Yaitu Klik Start > Control Panel > pilih Printers and Faxes > Klik kanan Epson R-230 > Printer preferences. Maka akan muncul gambar di bawah ini.



Langkah selanjutnya adalah klik tulisan Advanced. Pada gambar di atas saya beri tanda anah panah warna hijau. Maka akan muncul window atau kotak dialog lagi seperti di bawah ini.

 

 Pastikan pada bagian Color management telah terpilih Color Control yang saya beri tanda anak panah warna merah. Nah langkah selanjutnya adalah kita tinggal bereksperimen melakukan pengaturan warna printer melalui slider pada gambar di atas yang saya beri lingkaran warna merah. Jangan lupa juga megatur cahaya monitor komputer dengan cahaya atau gelap terang printout melalui slider yaitu pada slider brightness dan contrast

Eksperimen yang saya maksud di sini adalah melakukan setting warna printer dengan sistem coba-coba alias trial and error. Petama kali lakukan pencetakan foto dengan memilih photo atau gambar dengan warna yang kaya nada dan kaya cahaya yaitu mempunyai bermacam-macam warna, dengan berbagai tingkat kecerahan. Artinya mempunyai warna yang gelap sekali dan terang sekali dan juga mempunyai berbagai tingkat kecerahan.

Setelah cetakan keluar lalu lihat dan amati dan bandingkan dengan foto yang ada di monitor. Bila warnanya kurang sesuai maka lakukan pencetakan lagi dengan mengubah slider yang ada. Contoh : misalnya hasil cetak foto warnanya kehijauan dan agak gelap maka perlu mengurangi slider green atau hijau ke arah kiri, dan juga brightness atau kontras ditambah dengan menggeser slider ke kanan. Lakukan hal ini berulang kali sehingga didapatkan warna dan kecerahan yang maksimal. Setelah mendapatkan setting printer r230 yang pas maka jangan lupa settingan ini disimpan sehingga dijadikan setting default untuk mencetak foto di kemudian hari.

Hal yang tidak kalah penting sebelum melakukan pengaturan warna pada printer saya ini adalah sebelum langkah di atas yaitu saya terlebih dahulu mengatur cahaya monitor laptop atau komputer saya. Pengaturan kecerahan pada laptop atau komputer dilakukan sehingga warna dan tingkat kecerahan foto yang terlihat di monitor optimal yaitu enak dipandang mata, tidak telalu silau tetapi detail dari photo tetap terlihat. Ini dapat kita lakukan dengan Adobe Gamma pada Control panel dan bisa juga dengan pengaturan manual melalui tombol yang ada di monitor. Itu kalau ada. Saya lebih suka mengatur cahaya monitor secara manual. Setelah pengaturan cahaya dan warna monitor selesai barulah kita lakukan pengaturan warna printer seperti pada tulisan di atas.

Sumber : http://gudanginfosingkat.blogspot.com

http://luyokita.blogspot.com/
Like This Article ?
Comments
0 Comments

0 komentar

 
 
Copyright © 2013 MANDAR LUYO - All Rights Reserved
Status Panel Admin
Jam Sekarang
Tanggal
Salam Sapa :
Status Admin :
User :
Free Backlinks